Tuesday, September 10, 2013

Info Tes CPNS BPK September 2013

Info Tes CPNS BPK September 2013 -  Informasi Loker kali ini bagi anda peminat lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil. Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) pada bulan ini membuka Tes CPNS BPK September 2013, selengkapnya - khususnya mengenai syarat dan tanggal penutupan dibawah ini. Apabila anda tertarik dengan loker terbaru September 2013 tersebut silahkah langsung mendaftar melalui email/alamat/apply form yang tertera sebelum waktu pendaftaran ditutup.



BADAN PEMERIKSA KEUANGAN
REPUBLIK INDONESIA
P E N G U M U M A N
Nomor : 18 /S.Peng/X-X.3/09/2013 

PENERIMAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL GOLONGAN III
PADA PELAKSANA BADAN PEMERIKSA KEUANGAN RI
TAHUN ANGGARAN 2013 

Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia membukakesempatan kepada Warga Negara
Indonesia, Pria dan Wanita, berpendidikan Sarjana ( S-1) untuk diangkat sebagai Calon Pegawai Negeri  Sipil (CPNS) Golongan III untuk ditempatkan pada Kantor Perwakilan BPK RI di seluruh Indonesia  dengan ketentuan sebagai berikut :
 

I. FORMASI
Sarjana (S1) dengan Jurusan :



NO
JURUSAN
JABATAN
GOL/RUANG
JUMLAH FORMASI
1
Ekonomi Akuntansi
Pemeriksa
III/a
88
2
Ekonomi Manajemen
Pemeriksa
lll/a
15
3
Ilmu Hukum
Pemeriksa
III/a
40
4
Teknik Sipil
Pemeriksa
lll/a
10
5
Hubungan Internasional
Pemeriksa
lll/a
2
6
Teknik Informasi/Ilmu Komputer/ Sistem Informasi
Pemeriksa
lll/a
10


JUMLAH
165


*1 (satu) Formasi dialokasikan khusus untuk putra/putri Papua.

II. PERSYARATAN
1.  Persyaratan Akademis   (dalam skala 4):
a.  Lulusan Perguruan Tinggi sesuai jurusan dalam formasi yang telah terakreditasi Badan
     Akreditasi Nasional dengan Kategori A, IPK: minimal3,00 (Tiga koma nol nol);
b.  Lulusan Perguruan Tinggi sesuai jurusan dalam formasi yang telah terakreditasi Badan
     Akreditasi Nasional dengan Kategori B, IPK: minimal3,25 (Tiga koma dua Lima).

2. Persyaratan Usia Pelamar
    Berusia 18 - 27 tahun pada tanggal 1 Januari 2014.

3. Memiliki sertifikat TOEFL (diutamakan memiliki  sertifikat  Institutional Testing Program
(ITP)) dengan nilai minimal 450. Sertifikat TOEFL telah diperoleh sejak 1 September 2012
dan setelahnya.

4. Tidak berkedudukan sebagai Calon/Pegawai Negeri  Sipil; Calon/Anggota TNI; Calon/Anggota
Kepolisian pada saat diangkat sebagai CPNS Pada Pelaksana BPK RI.

5.Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan
hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil/Anggota TentaraNasional Indonesia/Anggota Kepolisian Negara, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.

III.  PENDAFTARAN

1.  Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil BPK RI dilaksanakan secara online tanpa mengirimkan
berkas (paperless) melalui laman CPNS BPK RI  http://cpns.bpk.go.idmulai tanggal 9 s.d 22
September 2013 dengan mekanisme sebagai berikut :

a.  Pelamar membaca pengumuman dan panduan pelamar;
b. Mengunggah berkas sebagai berikut :
c. Proses pendaftaran dimulai dari tanggal 9 s.d 18 September 2013, proses unggah berkas dapat
    dilakukan dari tanggal 9 s.d 22 September 2013.
d.  Proses penguncian  (locked)paling lambat dilakukan tanggal 22 September 2013  Pukul 24.00
     WIB, pelamar yang tidak mengunci pada tanggal tersebut dinyatakan tidak dapat mengikuti
     proses seleksi administrasi;

2  Pelamar  harus dapat menunjukkan ijazah asli pada saat  pengesahan Kartu Peserta Ujian (KPU),
bagi yang tidak dapat menunjukkan ijazah asli dinyatakan gugur tahapan seleksi.

3.  Berkas lamaran yang tidak memenuhi persyaratan dan tidak memenuhi kriteria berikut ini
     dinyatakan gugur tahapan seleksi.
a.  Ukuran Pasfoto selain 4 x 6, dianggap Tidak Memenuhi Syarat.
b.  Pelamar diwajibkan mengunggah seluruh halaman transkrip S1.
c.  Pelamar tidak diperbolehkan mengunggah SKL dan/atautranskrip sementara.
d.  Berkas unggahan yang tidak dapat terbaca oleh panitia dianggap Tidak Memenuhi Syarat.

IV. TAHAPAN DAN PELAKSANAAN SELEKSI
1. Seleksi Penerimaan CPNS dilakukan dengan tahapan-tahapan sebagai berikut:
a.  Seleksi Administratif;
b.  Tes Kompetensi Dasar (TKD) dengan menggunakan Computerized Assisted Tested(CAT);
c.  Tes Kompetensi Bidang (TKB).

2.  Pelamar yang dinyatakan lulus untuk mengikuti tahapberikutnya hanya akan diumumkan
     melalui laman CPNS BPK RI http://cpns.bpk.go.id
3.  Pelaksanaan seleksi penerimaan CPNS akan dilaksanakan di 5 (lima) lokasi ujian yaitu Jakarta,
     Yogyakarta, Banjarmasin, Makassar dan Medan berdasarkan pilihan lokasi ujian sebagaimana
     tercantum dalam laman Penerimaan CPNS BPK RI.

4. Pengumuman pelamar yang lulus seleksi administrasi  akan diumumkan pada minggu ke 2 (dua)
Oktober 2013.

5. Jadwal pelaksanaan Tes Kompetensi Dasar dan jadwal  Tes Kompetensi Bidang akan
diinformasikan lebih lanjut melalui laman Penerimaan CPNS BPK RI.

6. Seleksi Penerimaan CPNS per tahap dilakukan dengan sistem gugur dan Keputusan kelulusan yang
ditetapkan oleh Panitia tidak dapat diganggu gugat.

Download Informasi lengkap penguman tes CPNS BPK RI  disini
Panduan Pendaftaran resminya disini 
------------------------------------------------------

Sekian informasi terbaru dari  Info Tes CPNS BPK September 2013 yang kami publish hari ini semoga berguna dan bermanfaat bagi anda calon pelamar dan dapat diterima diperusahaan yang dikehendaki, untuk informasi lainnya dapat anda cari di blog ini, Terima Kasih d an Salam Sukses.

PS: Bagi yang ingin melihat Informasi tes cpns september 2013 silahkan kesini

No comments:

Post a Comment